Pringsewu – Info Liputan
Pekerjaan pemeliharaan jalan Provinsi yang ada di kecamatan Sukoharjo kabupaten Pringsewu, Lampung terkesan asal-asalan dan mengancam para pengguna jalan.
Perkerjaan yang terkesan asal jadi tersebut dikeluhkan Musriyadi Ketua harian laskar merah putih (LMP) Kabupaten Pringsewu, menurut Musriyadi “Pekerjaan pemeliharaan tambal sulam jalan provinsi yang sedang dikerjakan tersebut sangat terlihat asal-asalan,
Jalan yang berlubang hanya ditabur dengan batu split tanpa dilakukan pemadatan dan tidak disiram aspal. Akibat tidak dilakukan pemadatan dan disiram aspal, maka batu split yang dibuat menimbun jalan yang berlobang tersebut jadi berserakan disepanjang jalan, saat ini batu split yang dibuat menimbun jalan yang berlubang tersebut sudah banyak bertaburan akibat tergerus ban kendaraan,
Ditambah banyak kendaran yang melintas. Seharusnya sesudah dilakukan penimbunan dengan batu spelit harus dipadati dan disiram aspal, sihingga batu spelitnya tidak kabur sebelum dilakukan pengaspalan. Kalau pekerjaannya tidak dilakukan sesuai teknisnya, maka saya yakin pekerjaan itu tidak akan bertahan lama,” ungkapnya.
Kami selaku Aktivis LMP berharap dalam pengerjaannya agar dapat mengutamakan kualitas. Jalan provinsi ini adalah jalan penghubung Kabupaten Pringsewu ke kabupaten Lampung Tengah, yang selalu ramai dilewati para pengendara. Oleh sebab itu, jangan sampai pembangunan ini hanya bisa bertahan sebentar saja. Kami berharap ada pengawasan dari pihak PUPR provinsi, sehingga pelaksanaan pekerjaan yang sedang dikerjakan tersebut tidak hanya sekedar asal jadi” imbuhnya.
(Redaksi)