SMKS PGRI 4 Blitar,Semarakan Lomba Baris-Berbaris HUT RI Ke -79

Blitar/infoliputan.com — SMKS PGRI 4 Blitar turut berpartisipasi meramaikan kegiatan lomba gerak jalan dalam rangka memeriahkan HUT Ke 79 Republik Indonesia, yang diselenggarakan oleh Pemerintah kota (Pemkot) Blitar.

Dalam lomba baris-berbaris yang diikuti oleh perwakilan dari forkopimda, organisasi perangkat daerah (OPD) tersebut SMKS PGRI 4 Blitar menurunkan 2 regu, Siswa dan Para Guru.

Dalam keterangannya Kepala Sekolah SMKS PGRI 4 Blitar, Joeni Krisnawati S.Pd menyatakan, bahwa dalam memeriahkan HUT RI ke 79, kami mengirimkan 2 (Dua) regu, pada Selasa (6/8) para guru dan untuk selanjutnya Rabu (7/8) para siswa kami.

“Setiap Regu – regu yang kami turunkan, mereka tampil dengan semangat dan disiplin tinggi, menunjukkan kekompakan dan kerja sama yang solid sepanjang jalannya lomba. Para peserta mengikuti rute yang telah ditentukan dengan penuh antusiasme, dengan tetap menjaga semangat kebersamaan dan cinta tanah air,”ucapnya.

Kepsek juga mengatakan, Penampilan Anak-anak didik begitu kompak, dan kami bangga dengan penampilan, dan semangat yang ditunjukkan oleh para siswa dalam mengikuti lomba gerak jalan ini.

“Ini adalah salah satu bukti, bahwa mereka memiliki semangat nasionalisme yang tinggi dan mampu bekerja sama dengan baik,” kata Kepsek SMKS PGRI 4 Blitar.

Ia juga menambahkan, Lomba Gerak Jalan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke 79 Republik Indonesia di Kota Blitar Selain sebagai ajang kompetisi, kegiatan ini juga bertujuan untuk menanamkan semangat kebangsaan serta meningkatkan kebugaran dan kesehatan para siswa.

“Dengan partisipasi aktif dalam berbagai kegiatan kemerdekaan, SMKS PGRI 4 Blitar terus berkomitmen untuk mendidik siswa – siswinya menjadi generasi muda yang cinta tanah air dan siap berkontribusi untuk bangsa dan negara,”tutupnya. (fdy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *